Pagi yang Dingin

18:34

Pukul 08.14, pagi yang begitu dingin merangsang darah-darah untuk tetap membeku diantara keinginan beranjak dari tempat tidur. Pagi yang sangat disayangkan jika dilewatkan. Berjalan sekitar 20 menit untuk menghirup udara pagi hari, memberikan ruang pada rongga dada untuk tetap  bernafas, memberi kesempatan bagi kedua mata untuk tetap mengagumi keindahan dunia, memanjakan jari jemari menapaki tanah yang Aku cintai. 

Langkah demi langkah ketika Aku menelusuri kesendirianku diantara jalan yang berliku, Aku merasakan betapa kuatnya alunan suara yang mmengatakan "Kamu akan baik-baik saja" selalu begitu, dan akan selalu begitu. Ia menguatkanku diantara sekat keputusasaan dan keberanian, bahwa Aku berhak menentukan nasibku sendiri. Atau Aku hanya diam saja dan mengabaikannya tanpa pernah tahu apa yang Ia maksudkan? Ia hanya ingin membantu tapi Aku tidak memerlukannya. Aku masih bisa bernafas tanpa perlu dibantu siapapun, Aku masih bisa sendiri. 

Setelah itu, Ia mencoba menggodaku "Kamu orang teregois yang pernah Aku kenal". Aku terus berjalan tanpa pernah menoleh ke arahnya. Jika Aku mencoba menoleh, satu harapan akan ditanamkan pada harapannya, Aku tidak menyukainya. Masalahnya, mengapa Ia terus-menerus memintaku membuka diri padahal Aku tidak mau dan tidak akan pernah mau! This is my life not yours. Kemudian, Ia masih tetap mengikutiku berharap membuka hati yang sangat beku untuk dicairkan. Tetap, Aku dalam tali simpulku yang masih Aku pegang dan tak akan pernah Aku lepaskan pada siapapun.

Ia mencoba menarik tali itu, namun Aku memegangnya sangat erat. Pagi yang dingin ini dilalui dengan kegetiran yang selalu menghantui hari-hariku yang masih kelabu. Entahlah, apa yang Ia mau dariku. Aku hanya tidak mau mengerti, mengapa Aku harus mengerti dia yang jelas-jelas hanya imajinasiku? Tentu saja, pikiranku sedang kalut, tiap saat. Wajar saja, Aku masih 100% waras dan normal. Biarkan pagi hari ini diisi dengan kekalutanku dan mencoba menguasainya. Happy weekend~









Created by Endah

You Might Also Like

0 komentar

Popular Posts